Senin, 28 November 2016

Acoustic Punk, The Anti Sheeple Movement


          Yo gaes, kali ini gue mau share tentang band asal Los Angeles, California, The Anti Sheeple Movement. Sebelumya, awalnya sih gue pinginnya cuman share band lokal dalam negeri aja, tapi kenapa gak coba share band luar negeri juga? bodo amat dah, mereka mau ngerti tulisan yang gue tulis apa enggak, hahaha.


          The Anti Sheeple Movement, band yang mengusung aliran Punk yang dimainkan secara Acoustic. Permainan gitar yang cukup cepat, dipadu dengan instrumen lain seperti violin, accordion, trompet, dan masih banyak instrumen lain, terasa fun enough untuk didengar. Gue sendiri sih nganggep band ini kayak Folk/Celtic Punk, dan untuk vocal sendiri mereka seperti apa ya ... mungkin bisa dibilang nge Hip-Hop dengan tambahan scream ringan.
  
          Band ini bisa dibilang produktif, karna mereka sendiri mulai ngeluarin demo pertamanya di bulan April tahun 2015 kemarin. Sejauh ini, band ini udah ngeluarin 2 single, 1 demo(5 lagu), 1 full album, dan 1 buah album split. Dan yang lebih keren lagi, seluruh rilisannya “Name Your Price” alias seikhlasnya, kalau bahasa Jawanya, sak mentolomu, hahaha. Mungkin buat yang mau donasi kepada mereka bisa isi dengan berapapun seikhlas/sak mentolo kalian, kalau mau gratis ya isi dengan angka sakti “0”(ilmu sesat!).


          Oke, cukup basa-basi pointless diatas, kalian bisa cek page mereka dibawah, dan jangan lupa dishare ya. See you ....




Facebook : klik disini
Bandcamp : klik disini


Tidak ada komentar:

Posting Komentar